Selasa, 22 Juni 2010

PEMANFATAAN ENZIM

Enzim adalah biomolekul yang berfungsi sebagai katalis (senyawa yang mempercepat proses reaksi tanpa habis bereaksi) dalam suatu reaksi kimia. Hampir semua enzim merupakan protein. Pada reaksi yang dikatalisasi oleh enzim, molekul awal reaksi disebut sebagai substrat, dan enzim mengubah molekul tersebut menjadi molekul-molekul yang berbeda, disebut produk. Hampir semua proses biologis sel memerlukan enzim agar dapat berlangsung dengan cukup cepat.Enzim bekerja dengan cara menempel pada permukaan molekul zat-zat yang bereaksi dan dengan demikian mempercepat proses reaksi. Percepatan terjadi karena enzim menurunkan energi pengaktifan yang dengan sendirinya akan mempermudah terjadinya reaksi..Dr.Siswa Setyadi Pakar Bioindustri dari BPPT mengulas “Pemanfaatan Enzim “ dalam Siaran IPTEK VOICE,di RRI Pro 4 ,92.8 FM , Selasa 15 Juni 2010, pukul 08.30 – 09.00WIB.

Dr.Siswa Setyadi menjelaskan Enzim adalah untuk mempercepat reaksi tetapi enzim tidak bereaksi, ia mengibaratkan enzim ini laksana Kunci dan Gembok dimana Enzim Itu adalah Kuncinya dan gemboknya sebagai media untuk pembuka untuk menjadi suatu produk.

Ia menjelaskan kita perlu bersyukur kepada Allah SWT bahwa ditubuh kita terdapat berbagai berbagai model yang mempunyai berbagai enzim dan berbagai mikroorganisme sehingga kita dapat mencernak makanan, memakan apa yang kita kunyah begitu juga di perut, model ini kita bisa kembangkan untuk bisa di pakai di Indutri. Selain di tubuh manusia kita juga bisa mengembangkan enzim di tanaman yang menghasilkan kebutuhannya sendiri dimana kalau tidak adan enzim tidak akan bisa menghasilkan potosentesa yang bisa dirubah menjadi energi dan energi dapat dipakai untuk pergerakan tumbuhan itu untuk mencari Matahari dan sebagainya.

Siswa menjelaskan pula bahwa pembuatan enzim di luar tubuh manusia bisa dilakukan dengan fermentasi dari mikroorganisme penghasil enzim tertentu , enzim akan difermentasi kedalam fermentor sehingga mengahsilkan enzim tertentu pula.Kalau di perut kita terdapat bermacam-macam enzim tapi untuk kebutuhan industri misalnya deterjen maka perlu enzim Lipase atau protease , untuk itu diperlukan mikroba yang menghasilkan enzim tersebut . Deterjen tersebut perlu enzim untuk mempercepat menghilangkan kotoran yang melekat pada pakaian, jika tidak ada enzim maka kotoran lama hilang dan bahkan kemungkinan kotoran tersebut tidak akan hilang sama sekali ,karena enzim pada deterjen itu berfungsi sebagai pemutus antara pakaian dan kotoran. Ia melanjutkan bahwa pada prinsipnya enzim itu adalah protein dan berfungsi untuk mempercepat reaksi, ia meberikan contoh seperti Carnatin yang berhubungan dengan otot laki-laki yang tidak berlemak. Itu hasil enzim yang merubah lemak menjadi energi sehingga otot tidak berlemak

Ia berpesan bahwa enzim sangat profektif sekali, karena Indonesia punya bioditifitas yang paling banyak di Dunia , jika kita dapat mengelola dengan baik dan menghasilkan enzim yang banyak untuk keperluan industri maka rakyat Indonesia bisa makmur.

Sumber: http://www.ristek.go.id/?module=News%20News&id=6140

0 komentar:

Posting Komentar

Arhy Blog. Diberdayakan oleh Blogger.